Biasanya saat ada acara misalnya konser musik, tim Event Organizer (EO) selaku penyelenggara membawa alat komunikasi yang di genggam. Namun alat ini tidak membutuhkan pulsa seperti handphone, sehingga bisa lebih hemat biaya operasional. Alat komunikasi ini dikenal dengan istilah radio handy talky biasa disingkat radio HT, namun ada juga yang menyebutnya dengan walkie talkie.
Apa Beda HT (Handy Talky) dan Walkie Talkie?
Keduanya sama-sama menggunakan frekuensi radio sebagai media untuk saling berkomunikasi, namun ada perbedaan utama antara radio HT dengan walkie talkie, diantaranya :
Perbedaan | HT (Handy Talky) | Walkie Talkie |
Izin | Ya | Tidak |
Frekuensi | Luas dan Bebas | Dekat dan Terbatas |
Jarak Tempuh | Lebih dari 2,5 KM | 500 M – 2,5 KM |
Sebelum lebih jauh, simak dulu Kelebihan dan Kekurangan radio HT dibanding telepon. Atau simak juga Cara Merawat Radio HT Agar Awet.
Bagaimana Cara Menggunakan Handy Talky?
Bagi yang belum pengalaman dalam menggunakan Handy Talky atau Walkie Talkie tentu akan bingung apa yang harus dilakukan saat pegang HT. Berikut ini tips menggunakan HT yang baik dan benar:
Cara Menggunakan HT
- HT sebaiknya pada posisi tegak lurus.
- Jaga jarak antara HT dan bibir sekitar 2,5 CM.
- Tekan tombol PTT (Push to Talk) sekitar 1 detik, setelah itu baru berbicara.
- Jika telah selesai berbicara, lepaskan tombol PTT.
- Untuk berkomunikasi harus bergantian dan utamakan pembicaraan yang memang penting.
- Gunakan kode panggilan (callsign) yang disepakati bersama agar terjaga identitasnya.
- Hindari penyebutan nama atau jabatan.
- Berbicara dengan kalimat yang jelas dan singkat.
- Jangan bicara dengan kalimat yang panjang sehingga sulit untuk diingat.
- Sesuaikan nada bicara dan jangan terlalu cepat agar pesan mudah dimengerti.
- Ulangi kata yang dianggap sulit dipahami agar untuk menghindari miskomunikasi.
Cara Memanggil dan Menjawab dengan Radio HT
Ada etika tidak tertulis yang lazim digunakan saat berkomunikasi menggunakan HT termasuk saat memanggil dan menjawab. Dan ini yang harus kita perhatikan :
Cara Memanggil dengan HT
- Setelah kita melakukan panggilan yang pertama, tunggu sekitar 3-5 detik. Jika pada panggilan pertama tidak ada respon silakan lakukan panggilan kedua.
- Saat sedang menunggu respon, jangan melakukan panggilan di channel lain.
- Pastikan volume HT sudah tepat sehingga ketika ada respon kita bisa mendengarnya.
Cara Menjawab dengan HT
- Jika kita mendengar kode panggilan (callsign) yang tertuju pada kita, segera jawab agar pemanggil tidak lama menunggu.
- Jawablah dengan tepat dan singkat.
Itulah perbedaan Handy Talky (HT) dengan Walkie Talkie dan Cara Menggunakannya, semoga bermanfaat.
Jangan lupa untuk membaca Cara Memperbaiki Baofeng UV-5R Yang Berhenti Menerima Sinyal Setelah Upload File CHIRP untuk menambah pengetahuan tentang radio.
Pencarian Populer
perbedaan wlaky talki dan handy talki-Daftar Isi